Hadiri HAB KEMENAG ke -74, KPA Muara Tebo Ucapan Selamat

Muara Tebo – Kemenag Kabupaten Tebo menggelar upacara dalam rangka memperingati Hari Amal Bakti (HAB) ke-74 Kementerian Agama tahun 2020, di halaman Kantor Kemenag Kabupaten Tebo, Jumat (03/01).

Hadir dalam acara ini, Bupati Tebo, H. Sukandar, S.Kom., M.Si. yang sekaligus bertindak sebagai inspektur upacara, Ketua Pengadilan Agama Muara Tebo, Hj. Baihna, S.Ag., M.H., Staf Ahli, Kepala OPD serta KUA se-Kabupaten Tebo dan Kepala Madrasah se-Kabupaten Tebo.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Tebo membacakan amanat Menteri Agama RI yang pada intinya mengucapkan selamat kepada seluruh elemen Kementerian Agama yang masih eksis di usia ke-74 dan selanjutnya menyampaikan bahwa HAB mempunyai arti khusus bagi bangsa Indonesia yang menjunjung tinggi kaidah dan nilai kehidupan beragama.

“Seluruh jajaran Kemenag agar dapat menjadi agen perubahan dalam memperkuat kerukunan antar umat Bergama di tanah air, karena kerukunan merupakan modal utama untuk membangun negara dan menjaga integrasi nasional,” ucap Sukandar.

Sementara itu, Ketua Pengadilan Agama Muara Tebo, Hj. Baihna, S.Ag., M.H., yang ditemui jurdilaga juga menyampaikan ucapan selamat dan berharap di usia yang ke -74 Kementerian Agama diharap benar-benar mampu menjadi agen perubahan sebagaimana yang tertuang dalam amanah Menteri Agama dan menjadi pemersatu bangsa.

Dalam acara ini, Bupati Tebo juga menyerahkan surat hibah tanah Kantor Kementerian Agama Tebo yang diterima langsung Kakan Kemenag Tebo, Herman, S.Ag., M.H. (A. Khumaidi/Jurdilaga PA Muara Tebo-PTA Jambi)